English Corner

Lebih Semangat Belajar di tahun 2013

Selamat Tahun Baru 2013 !
Memasuki tahun yang baru adalah sebuah kebiasaan yang kita miliki sejak kita lahir di dunia ini. Sistem penanggalan memberikan kita kesadaran akan waktu dengan tujuan agar kita lebih menyadari sebuah kehidupan yang telah dianugerahkan kepada kita. Dan selanjutnya tugas kita adalah mencapai kesadaran mengapa kita berada di sini. Dan hal tersebut merupakan sebuah proses seumur hidup untuk menggapai dan memahami destiny kita di dunia ini.

Dan sebuah proses memerlukan langkah demi langkah, tahap demi tahap, dan esensi dalam setiap tahap adalah perubahan. Perubahan menuju ke arah yang lebih baik yang mengarah kepada pemahaman mengapa kita ada di dunia ini dan memahami maksudnya secara penuh.

Pemahaman kehidupan diajarkan kepada kita oleh Pencipta melalui apapun yang kita temui di dunia ini. Termasuk dalam perjalanan kita memahami sebuah bahasa seperti Bahasa Inggris yang kita pelajari di blog ini. Oleh sebab itu jika kita bisa mencapai pemahaman akan hal tersebut, belajar dan proses berubah menjadi lebih baik adalah sebuah kesenangan yang akan kita dapatkan setiap bangun pagi. Anda akan melihat setiap hari sebagai sebuah kesempatan, dan kesempatan itu akan memberikan semangat untuk kita lebih "bangun" dari hari ke sehari.


Di tahun 2013 ini saya mengajak para pembaca blog untuk lebih sadar akan waktu, tetapi tidak terikat oleh waktu, dan berfokus pada pengembangan diri dengan lebih giat. Waktu adalah sebuah arena yang menyenangkan jika kita memberikan tujuan di dalamnya.

Dan ini adalah waktu bagi kita semua. Tetaplah bersemangat dalam setiap kondisi, pelajari segala hal yang bisa meningkatkan diri, membaca lebih banyak buku, mempunyai komunitas yang memberikan kontribusi untuk pertumbuhan Anda, dan selalu bersemangat setiap hari selama 365 hari. Kita semua dilahirkan dengan takdir yang luar biasa. Jika Anda belum memulainya, jangan khawatir.....itu sebabnya HARI INI selalu ada.

Let's Start !

NB : Inilah kita ! Meskipun kita merasa sedang berjalan di atas sebuah daratan yang disebut bumi, tetapi pada realitanya kita semua sedang terbang di angkasa yang sangat luas : HERE WE ARE ! YOU ARE MORE THAN U THINK ! Cool enough isn't it ?



-->